Menabung merupakan hal penting untuk masa depan. Namun aplikasinya masih dirasa sulit. Banyak di antara Anda yang tak bisa menahan hasrat untuk berbelanja. Lantas bagaimana caranya menyimpan uang yang baik? Well, berikut empat cara pintar menyimpan uang yang dilansir herworldplus. 

1. Memiliki dana darurat

Ini bisa bermanfaat saat Anda sakit atau penghentian pekerjaan tiba-tiba. Hal tersebut dilakukan untuk mencegah Anda dari keharusan mengambil pinjaman atau hutang. Dana darurat ini tidak sama dengan tabungan Anda yang lain sehingga tetap terpisah. Sebaiknya simpan dalam akun yang tidak membiarkan Anda bisa menarik uang pada waktu tertentu.

2. Sisihkan uang untuk tujuan jangka pendek dan jangka panjang

Anda harus memiliki tujuan jangka pendek dan panjang. Tujuan jangka pendek misalnya Anda ingin membeli pakaian atau berlibur. Sedangkan tujuan jangka panjang seperti membeli rumah dan dana pensiun. Menggantungkan gaji bulanan tentu tidak akan cukup. Maka tujuan jangka panjang harus ada dalam rencana tabungan bulanan Anda. Sisihkanlah sedikit demi sedikit. 

3. Miliki banyak investasi

Untuk orang-orang yang gemar menabung tentu berpikir tentang investasi. Ingat, simpan uang Anda di berbagai jenis skema investasi seperti reksa dana atau saham. Anda tidak ingin menaruh harapan Anda hanya pada satu jenis kan? 

4. Memiliki rencana pensiun

Beberapa dari kita bisa menghabiskan 20 sampai 30 tahun setelah pensiun tanpa sumber penghasilan yang stabil. Karena sebagian besar dari kita tidak ingin bekerja setelah pensiun, ada baiknya memulai rencana khusus dari sekarang. Carilah penghasilan tambahan yang bisa dilakukan saat ini dan menambah pundi-pundi uang Anda. Anda bisa pensiun dengan tenang tanpa khawatir masalah finansial masa depan anak.

Pintar menyimpan uang tentu akan menyelamatkan masa depan Anda. Selamat mencoba!

Jangan sampai ketinggalan info terbaru! Yuk berlangganan via Email

Sebelumnya
Newer Post
Selanjutnya
Older Post